Minggu, 25 Oktober 2009

Seminar Visi-Misi dan ManusiaTOTAL di Islamic Center Samarinda




Pada hari Rabu, tanggal 21 Oktober 2009 telah berlangsung Seminar Visi-Misi dan Manusia TOTAL di Ruang Perpustakaan Islamic Center Samarinda. Seminar yang dihadiri oleh seratusan karyawan PT TOTAL BANGUN PERSADA Tbk se-Proyek Kalimantan Timur yang terdiri dari Proyek Islamic Center Samarinda Tahap VIII, Proyek Privat Wings RS. AW Syahranie, Proyek Samarinda Trade Center, Proyek Masjid Agung Sangata dan Proyek Pasar Berau.



Proyek Islamic Center Samarinda sebagai tempat pberlangsungnya Seminar Visi-Misi dan Manusia TOTAL sangat tepat mengingat Proyek islamic Center ini juga dibangun oleh PT TOTAL BANGUN PERSADA Tbk sebagai kontraktor utamanya.

Selain dihadiri oleh karyawan, seminar tersebut dihadiri juga oleh jajaran Direksi PT TOTAL. Yaitu Direktur Utama Ibu Janti Komadjaja MSc, Ibu Direktur Ir.Hiendrawati, dan Bpk Ir. Handoyo Rusli MT, sera pembicara Bpk Ir. Vincent.

Ibu Janti Komadjaja MSc dalam penjelasannya menegaskan bahwa PT TOTAL BANGUN PERSADA Tbk harus berkomitmen terhadap mutu dan keprimaan, berkomitmen terhadap kepuasan pelanggan, mengerjakan hal-hal bisa secara luar biasa, dan mengadakan perbaikan terus menerus.

Pada sesi kedua berlangsung tanya jawab antara jajaran direksi dan para karyawan yang disambut antusias oleh para karyawan dengan pertanyaan-pertanyaan menarik, antara lain apa saja yang harus dipersiapkan oleh karyawan menuju Go Internasional.

Seminar diakhiri dengan foto bersama para karyawan dengan jajaran Direksi dan Para Project Manager.

Meski di pagi hari samarinda diguyur hujan deras namun tidak mengurangi semangat para karyawan PT TOTAL untuk hadir ke acara seminar tersebut, dan berlangsung dengan lancar dan penuh kekeluargaan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar